INFORMASI :

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipiscing elit. Quisque semper tellus id quam sollicitudin, non congue enim bibendum.

LOMBA MENYUSUN MENU DAN MAKANAN SEHAT SEHARI BAGI IBU HAMIL

LOMBA MENYUSUN MENU DAN MAKANAN SEHAT SEHARI BAGI IBU HAMIL

Pada hari Selasa, 27 Februari 2024 bertempat di Aula Desa Grogolpenatus Kecamatan Petanahan, Kabupaten Kebumen,diselenggarakan Lomba Menyusun Menu dan Makanan Sehat Sehari bagi Ibu Hamil. Yang ikut berpartisipasi dalam lomba menyusun menu dan makanan sehat sehari ini adalah  Keluarga Penerima Manfaat (KPM) Program Keluarga Harapan (PKH). Lomba ini diadakan untuk meningkatkan pemahaman pada Masyarakat khususnya Ibu Hamil tentang pentingnya konsumsi makanan sehat selama kehamilan.

Para peserta lomba ditantang untuk menyusun menu harian yang seimbang dan kaya nutrisi, dengan memperhatikan asupan gizi yang diperlukan selama masa kehamilan. Mereka juga diminta untuk menciptakan hidangan sehat yang mengandung berbagai macam zat penting untuk kesehatan ibu dan janin.

Selain kompetisi menyusun menu, para peserta juga diberikan pengetahuan tentang pentingnya pola makan sehat, jenis makanan yang sebaiknya dikonsumsi, dan cara memasak yang baik untuk mempertahankan nutrisi makanan. Kegiatan ini diharapkan dapat memberikan edukasi yang bermanfaat bagi ibu hamil di Desa Grogolpenatus untuk menjaga kesehatan mereka dan perkembangan janin selama kehamilan

Bagikan :

Tambahkan Komentar Ke Twitter